"Apa sih oleh-oleh khas karawang?"
Itulah pertanyaan
yang sering didengar dari wisatawan yang berkunjung ke karawang. Kota industri
yang terkenal dengan julukan Kota Padi ini sebenarnya memiliki banyak makanan
khas yang bisa dibawa untuk buah tangan hanya saja banyak orang yang belum
mengetahuinya.
Berikut adalah oleh-oleh khas Karawang yang diproduksi oleh UKM-UKM yang ada di Karawang. Bagi Anda yang sedang berkunjung, ini bisa jadi
referensi untuk Anda yang sedang mencari buah tangan untuk keluarga dan sanak saudara tercinta.
1. Rengginang
Rengginang adalah sejenis kerupuk tebal yang terbuat dari nasi atau beras ketan yang dikeringkan dengan cara dijemur di bawah panas matahari lalu digoreng panas dalam minyak goreng dalam jumlah yang banyak. Agak berbeda dari jenis kerpuk lain yang umumnya terbuat dari adonan bahan yang dihaluskan seoerti tepung tapioka atau tumbukan biji melinjo, rengginang tidak dihancurkan sehingga bentuk butiran nasi atau ketannya masih tampak. Sekarang pun makin beragam rasa rengginang, selain manis dan asin ada pula rasa terasi, ketan hitam dan pedas.
2. Simping
Simping ini bentuknya berupa lembaran pipih bundar tipis, biasanya berwarna putih dan rasanya gurih. Makanan ini dibuat dari tepung tapioka dan terigu yang ditambahkan bumbu penyedap serta perasa dari rempah. Rasanya yang gurih dan teksturnya yang renyah membuat siapa pun dijamin ketagihan. Rasa yang tersedia ada rasa keju dan juga kencur.
Simping |
3. Egg Roll
Rasanya yang gurih dan teksturnya yang renyag membuat siapa pun dijamin ketagihan. Bentuknya panjang dan memiliki lubang di bagian tengahnya. Biasanya kue yang satu ini banyak dijumpai saat momen perayaan besar seperti halnya imlek, natal, hari raya idul fitri dan hari-hari spesial lainnya.
Egg Roll |
4. Semprong
Semprong berbentuk silinder atau panjang seperti pipa dengan rasa yang khas dan unik. Rasa kue ini tidak terlalu manis dan akan renyah dan gurih ketika digigit. Menariknya lagi untuk beberapa penghasil kue semprong pada umumnya membuat kue ini yang permukaannya dibuat seperti ada ukiran dengan motif-motif tertentu sehingga terlihat lebih menarik. Ukiran pada kue ini dibuat sesuai dengan gambar ukiran yang ada pada alat pencetaknya, yang bisa dibilang khusus. Selain itu walaupun sebagian besar berbentuk pipa, pada perkembangannya kue semprong juga ada yang dibentuk segitiga dan bentuk lainnya sesuai dengan selera.
Semprong |
Selain makanan, ada pula minuman tradisional. Minuman yang disajikan dalam bentuk kemasan instan ini semuanya memiliki khasiat untuk kesehatan tubuh. Cara penyajian dari produk instan ini pun sangat mudah. Tinggal menyediakan air panas lalu minuman instan yang berbentuk kristal atau seperti serbuk itu dituangkan. Minuman tradisional pun sudah siap untuk diminum.
Minuman tradisional serbuk |
Selain dalam bentuk serbuk, ada juga minuman tradisional dalam bentuk botol sehingga bisa langsung diminum kapanpun dan dimanapun. Minuman tradisional yang tersedia saat ini ada kunyit asam dan temulawak,
Kunyit Asem dan Temulawak |
6. Cheese Stick
Cheese Stick merupakan salah satu makanan ringan dengan cita rasa gurih khas keju. Biasanya juga banyak disajikan di kala lebaran mengingat selain menyajikan kue kering yang cenderung manis, tuan rumah juga ingin menyajikan sesuatu yang asin dan ringan untuk dijadikan cemilan.
Cheese Stick |
Sebenarnya serundeng ubi ini merupakan makanan tradisional di Padang, namun serundeng ini memang diproduksi di Karawang sebagai salah satu oleh-oleh khas Karawang yang sangat nikmat. Selain untuk lauk, serundeng ini juga enak untuk camilan. Rasanya yang agak pedas dengan aroma daun jeruk sangat menggoda selera. Dan memang keunikan serundeng ini ada pada rasanya yang renyah dan lebih pedas, serta warna produk yang lebih beragam, ada merah, orange, putih dan hijau.
Serundeng Padang |
Bila biasanya Anda membeli abon sapi, berbeda bila Anda berkunjung ke Karawang. Anda dapat membawa abon tuna sebagai oleh-oleh khas Karawang. Abon tuna ini terbuat dari ikan tuna asli kualitas super sehingga menghasilkan tekstur yang lembut, gurih dan enak di lidah. Kelebihan lainnya adalah abon tuna ini tidak menggunakan MSG dan tanpa bahan pengawet, serta mengandung gizi yang tinggi sehingga cocok untuk Dewasa dan Anak-anak.
9. Brownies
Brownies adalah kue cokelat yang banyak digemari baik oleh orang dewasa maupun anak-anak. Brownies sudah ada sejak tahun 1920, saat itu brownies dikenal dengan kue yang diberi penyedap rasa raspbei atau vanila. Namun brownies biasanya berwarna kecokelatan sehingga sering disebut sebagai kue cokelat atau dikenal dengan ama brownies. Brownies dibedakan menjadi dua, yaitu brownies kukus dan brownies panggang.
Mitos yang paling populer mengenai asal mula brownies adalah tentang seorang koki yang lupa memasukkan baking powder ke dalam adonan sehingga hasil cake-nya tidak mengembang. Namun tetap menyajikannya dalam bentuk lempeng adonan matang yang padat. Tidak dapat dipastikan kisah tersebut benar adanya, namun resep pertama brownies muncul pada tahun 1904 di Amerika.
Brownies |
Salah satu brownies yang banyak dicari di Karawang adalah Brownies Durian atau dikenal dengan nama Browdur. Brownies yang dibuat menggunakan durian asli dan tanpa menggunakan pewarna maupun pemanis ini pun menjadi buah tangan yang sayang untuk dilewatkan. Browdur ini selalu dicari-cari oleh wisatawan yang berkunjung ke Karawang sesuai dengan slogannya "belum ke Karawang kalau belum ke Lavanda Brownies".
Browdur |
Semua Oleh-oleh Karawang tersebuat sangat mudah untuk mencarinya, Anda bisa langsung ke outlet Lavanda Brownies dengan alamat
Jalan Bharata Blok v 1 no 30
Ruko Karawang Green Village
Teluk Jambe Timur, Karawang
Jawa Barat
Lihat juga produk brownies lainnya di website lavandabrownies.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar